BREAKING

Wednesday, August 20, 2014

Resep Membuat Nasi Timbel Ikan Mas

Resep Membuat Nasi Timbel Ikan Mas

Salam Lezat Sahabat....

Yuk belajar membuat nasi timbel untuk melengkap daftar menu harian kita dirumah agar anda ibu-ibu makin disayang keluarga
Melihat makanan ini saja serasa sudah mulai lapar perut apa lagi kalau sudah benar-bena tersaj diatas meja makan kita

http://kulinerindonesia-asli.blogspot.com/


Yuk segera menyiapkan bahan-bahan yag dibutuhkan untuk membuat nasi timbel ikan mas ini

Bahan Nasi:
  • 300 gram beras
  • 500 ml air
  • daun pisang untuk membungkus
  • 4 buah ikan mas, siangi, kerat-kerat badannya
  • 4 buah tahu kuning
  • 150 gram tempe, potong 4×6 cm
  • minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 300 ml air
  • 1 sendok makan garam
Bahan Sambal, Ulek:
  • 6 buah cabai merah keriting, goreng
  • 2 siung bawang putih, goreng
  • 5 buah cabai rawit merah, goreng
  • 2 sendok teh terasi goreng
  • 1/2 sendok makan gula merah
  • 1/2 sendok makan garam
Pelengkap:
  • 1 buah mentimun, potong-potong
  • 1 ikat daun kemangi, petiki daunnya
  • 4 buah terung gelatik
  • Nasi: Didihkan air. Tambahkan beras. Aduk sampai air meresap. Angkat. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit sampai matang. Angkat.
  • Ambil selembar daun pisang. Taruh 5 sendok makan nasi. Gulung. Puntir ujung daun kanan dan kiri.
  • Masukkan ke bagian tengah sambil didorong ke dalam. Sisihkan.
  • Lumuri ikan, tahu dan tempe dengan bumbu halus. Diamkan 15 menit. Sisihkan.
  • Panaskan minyak, goreng ikan, tahu, dan tempe hingga matang. Angkat, tiriskan.
  • Sajikan nasi timbel dengan ikan, tahu, tempe, sambal, dan pelengkapnya.
  • Untuk 4 porsi
Bagaimana sudah lapar...?? nah segara saja anda buat sesuai resep diatas dan semoga Resep Membuat Nasi Timbel Ikan Mas ini memberikan Manfaat untuk anda

Salam Lezat

About ""

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vivamus suscipit, augue quis mattis gravida, est dolor elementum felis, sed vehicula metus quam a mi. Praesent dolor felis, consectetur nec convallis vitae.
 
Copyright © 2013 Kumpulan Resep Masakan Dan Kue
Design by FBTemplates | BTT